Bawaslu Bungo Lantik PAW Panwascam Tanah Sepenggal

Bungo, Politik153 Dilihat

TOPIK BUNGO, -Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu) Kabupaten Bungo kembali melaksanakan pelantikan individual di Ballroom Hotel Amaris Muara Bungo kepada salah satu Pengganti Antar Waktu (PAW) Panwascam Tanah Sepenggal Kamis 23 Juli 2020.

PAW tersebut yakni, M Jabal Fadri, S.Hum yang  menggantikan Sudinak, S.E yang telah mengajukan pengunduran dirinya sebagai Panitia Pengawas Pemilihan Kecamatan (Panwascam) Tanah Sepenggal pada 21 Juli 2020.

Usai dilantiknya M Jabal Fadri, S.Hum, oleh Ketua Bawaslu Bungo, Abdul Hamid, S.Pd mengucapkan selamat bekerja dengan baik dan secepatnya menyesuaikan diri dengan rekannya.

“Kepada Panwascam agar dapat menjaga integritasnya dan juga netralitasnya sebagai Pengawas Pemilu di tingkat Kecamatan,” tutur Abdul Hamid kepada seluruh Panwascam yang hadir pada kegiatan tersebut

Pelantikan di hadiri oleh anggota Bawaslu Provinsi Jambi Hubal Fahrul Rozi, S.Sos angota Bawaslu Kabupaten Bungo Ahmadi, S. Pd.I, Dedi Haryanto, SH, Korsek, Ketua dan anggota Panwascam se-Kabupaten Bungo.

Setelah pelantikan dilanjutkan dengan kegiatan bimbingan teknis dan Taraining Of Trainers (TOT) dalam rangka pengawasan pemilihan serentak Gubernur dan Wakil Gubernur, Bupati dan wakil Bupati Tahun 2020.(Tj)

Baca Juga:  Terima Kunjungan Kepala BPJN IV Jambi, Bupati Bungo Usulkan Beberapa Perbaikan Jalan

Komentar